15/09/22

Hukum Menerima Sumbangan dari Non Muslim

Tanya: bolehkah kita meminta atau menerima sumbangan dari No-Muslim untuk kegiatan Islam, seperti pembangunan masjid?

Kang Jalal menjawab: Boleh menerima sumbangan dari non Muslim untuk pembangunan masjid. Banyak masjid di dunia ini yang sebelumnya dibangun oleh orang-orang non muslim. Masjid Aya Sofia (di Turki) itu dahulunya gereja dan itu dibangun oleh orang-orang non Muslim. Di Amerika sekarang banyak masjid yang dahulunya gereja atau rumah orang-orang kafir.  ***

Tanya: Bagaimanakah hukumnya membantu orang yang berlainan agama? 

Kang Jalal menjawab: Hukumnya bisa sunah, bisa wajib, bisa juga haram, bergantung kepada tujuan membantunya.  Kalau membantu orang yang berlainan agama untuk memurtadkan orang-orang Islam, haram hukumnya. Kalau membantu orang yang berlainan agama ketika dia dianiaya, sunah bahkan wajib hukumnya.  ***

Sumber Jalaluddin Rakhmat buku berjudul Menjawab Soal-soal Islam Kontemporer (Penerbit Mizan, Bandung)