02/01/23

STATUS SYUHADA SEBAGAI MANIFESTASI KEADILAN TUHAN

Mencoba mencari jawab: Kenapa orang-orang yang wafat karena wabah disebut Nabi saw sebagai syuhada. Juga yang tenggelam, dan menjadi korban gempa. Karena mereka adalah collateral damage (korban tak bersebab-langsung, biasa disebut korban tak berdosa) dari bencana alam yang ditakdirkan Allah Swt. 

Bencana alam punya fungsinya sendiri dalam sistem "ciptaan terbaik" (ahsan an-Nizham) Allah Swt. Imam Ghazali menyebut prinsipnya sebagai laysa fil imkaan ahsan min maa kaan (Tak ada kemungkinan ada sesuatu yang lebih baik dari sistem ciptaan yang sudah diciptakan Allah seperti yang ada sekarang) (sila baca lbh mendalam lagi nanti di buku saya yg akan terbit, "Makrifat Sakit dan Kematian"). 

Nah, orang-orang yang wafat sebagai akibat beroperasinya sistem ciptaan Allah ini adalah mereka yang "terbawa" (jadi korban) bencana-bencana itu, meski sebetulnya tak ada sebab khusus/niscaya bagi kewafatan mereka. Tentu saja jika mereka dalam kehidupannya berupaya untuk menjadi orang baik. Semoga Allah jadikan para korban gempa di Cianjur, dan bencana-bencana alam lainnya, sebagai syuhada🤲

Oleh : Haidar Bagir

*27112022*